MILAN – AC Milan mantap menapak perempatfinal Coppa Italia setelah menggenggam kemenangan 2-1 atas Novara, Rabu (13/1/2010). Selebrasi ini tak lepas dari kontribusi Mathieu Flamini 10 menit sebelum laga berakhir.
Rossoneri berjuang habis-habisan melewati laga tanpa diperkuat sejumlah pemain bintang, termasuk Alessandro Nesta dan David Beckham.
Seperti disitat Goal.com, Clarence Seedorf, Pato, dan Gianluca Zambrotta cedera. Ronaldinho diskors. Leonardo pun terpaksa menurunkan pemain lapis dua.
Milan unggul 1-0 di babak pertama, setelah bintang veteran Filippo Inzaghi memecah deadlock di menit 12. Alberto Maria Fontana kecolongan. Praktis, berakhir pula catatan rekor 25 kemenangan beruntun skuad Lega Pro.
Sayang, Diavoli tertahan di babak kedua. Novara membuat kejutan! Laga baru berlangsung satu menit, Marco Storari kebobolan. Lesakan Pablo Andres Gonzales tak dapat ditepis kiper Milan.
Kedudukan 1-1 membuat kedua kubu makin beringas. Novara terus berusaha menekan Milan. Namun, mantan gelandang Arsenal Flamini sukses mengamankan situasi di menit 81 sekaligus menyegel kemenangan 2-1 untuk Rossoneri.
0 komentar:
Posting Komentar