MILAN - David Beckham memang hanya menjalani masa pinjaman di AC Milan. Meski begitu, gelandang LA Galaxy ini telah mampu mengambil hati fans dan juga wakil presiden klub Adriano Galliani yang menyebut Beckham akan selalu diterima dengan baik di San Siro.
Ya, pada awal bulan ini, Beckham telah resmi kembali menjalani masa pinjaman hingga akhir musim, sama seperti yang dijalaninya di Milan pada musim lalu. Namun, kendati hanya menjalani kebersamaan yang singkat, gelandang Timnas Inggris ini terbukti mampu mengongkrak performa Milan.
Seperti diketahui, sepanjang paruh kedua musim lalu, Beckham menjadi salah satu pemain yang berhasil membawa Milan bercokol di posisi tiga klasemen dan lolos otomatis ke fase grup Liga Champions 2009/2010. Di musim ini, kehadiran Becks juga memberikan dampak positif. Tiga laga yang dilakoni Milan sepanjang Januari ini juga berakhir dengan kemenangan. Hal inilah yang membuat Galliani sangat senang dengan adanya Becks di skuad I Rossoneri.
“Pintu Milan akan selalu terbuka untuknya, baik itu pada bulan Juli, Januari musim depan atau kapanpun dia ingin,” ungkap Galliani sebagaimana dilansir Reuters, Sabtu (16/1/2010).
“Dia (Beckham) merupakan pemain yang paling saya perhitungkan. Dia adalah pemain yang fantastis. Anda harus melihatnya saat berlatih,” tandas Galliani.
Keputusan Becks kembali menjalani masa pinjaman di Milan untuk kedua kalinya ini memang bukan tanpa alasan. Mantan gelandang Manchester United dan Real Madrid ini berharap, dengan bermain reguler di tim tangguh macam Rossoneri, gelandang 34 tahun ini bisa kembali dipercaya pelatih Fabio Capello menembus skuad inti Timnas Inggris di Piala Dunia 2010 yang kabarnya bakal menjadi turnamen elit dunia terakhir yang akan diikuti Becks.
Selanjutnya..